GridMotor.id - Seperti yang diberitakan bahwa putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz alias Eril kamil dikabarkan hilang di sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis (26/5/2022) lalu.
Eril dikabarkan hilang diduga terseret arus sungai yang deras.
Tujuan putra Gubernur Jawa Barat itu ke Swiss adalah mencari universitas untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang S2.
Seminggu pencarian tidak ada hasil pihak keluarga Ridwan Kamil kembali ke Indonesia dan menyampaikan kabar duka atas hilangnya putra sulung di sungai Aare.
Kini hampir dua minggu pencarian jenazah Eril Kamil berhasil ditemukan.
Duta Besar Republik Indonesia untuk Swiss, Muliaman Hadad, menjelaskan kronologi penemuan jasad Eril yang hilang sejak 26 Mei lalu ini.
Ia mengatakan bahwa Rabu (8/6/2022) Kepolisian Kanton Bern telah menemuI pihak kedutaan dan keluarga Eril di Kantor KBRI di Bern.
Pihak kepolisian menyampaikan informasi awal mengenai ditemukannya jasad yang diduga adalah Eril pada sekitar jam 06.50 pagi waktu Swiss atau jam 11.50 Waktu Indonesia Barat.
Baca Juga: Pasutri Naik Motor Ratusan Kilometer, Ucapkan Duka Cita Untuk Gubernur
"Pada hari Kamis 9 Juni 2022 siang waktu Swiss, pihak kepolisian menyampaikan konfirmasi bahwa hasil tes DNA, bahwa jasad yang ditemukan kemarin adalah ananda Emmeril Kahn Mumtadz atau ananda Eril," katanya melalui konferensi pers, Kamis (9/6).
Source | : | TribunJabar.id |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR