GridMotor.id - Aksi kelompok bermotor atau geng motor kian hari makin meresahkan.
Menjamurnya aksi geng motor yang diwarani kekerasan terjadi dibeberapa wilayah di Indonesia.
Salah satunya di wilayah Jawa Barat tepatnya Kota Bandung pihak kepolisian mempertegas pemberantasan kelompok geng motor yang anarkis.
Tak segan-segan, petugas mendapat perintah untuk menembak langsung di tempat oleh jajaran kepolisian.
Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo.
Kusworo mengatakan dengan tegas tembak di tempat bagi geng motor yang mengancam petugas dan masyarakat.
"Ini kami buktikan," ujar Kusworo, di Mapolresta Bandung, yang berada di Soreang, Selasa (7/6/2022).
Pihak kepolisian tak akan main-main, pasalnya kelompok geng motor banyak yang melanggar hukum dan saat akan diamankan memberi perlawanan.
Baca Juga: Video Geng Motor Bacok Warga di Gambir, Korban Jatuh Terkapar Masuk RS
Langkah ini diambil sebagai bukti kepercayaan dari masyarakat yang resah dengan aktivitas dan anarkisme geng motor.
Source | : | Tribun Jabar |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR