"Tidak ada pengurangan penyaluran, produk Pertalite disalurkan setiap hari," kata Susanto.
Dia menambahkan, pemerintah telah memutuskan Pertalite sebagai produk JBKP (Jenis BBM Khusus Penugasan).
Sehingga masyarakat perlu mengetahui jika BBM Pertalite disubsidi pemerintah.
Sehingga BBM Pertalite subsidi pemerintah ini harus dipergunakan sesuai peruntukannya.
"Kami himbau masyarakat menggunakan bahan bakar sesuai dengan peruntukannya," bebernya.
Pihaknya mengajak masyarakat mampu untuk beralih menggunakan produk bahan bakar berkualitas minimal RON 92 yakni Pertamax atau Pertamax Turbo.
Agar produk BBM subsidi yakni Pertalite dapat dikonsumsi oleh masyarakat yang membutuhkan sesuai peruntukannya.
Selanjutnya Pertamina masih menunggu petunjuk teknis dari pemerintah terkait penyaluran Pertalite pasca ditetapkan sebagai JBKP.
Baca Juga: Ada Pembatasan Pembelian Pertalite, Ketum Asosiasi Driver Ojol Komentar Begini
Artikel ini sebagian tayang di Tribunkalteng.com dengan judul Permintaan Pertalite Melonjak di Palangkaraya, Pertamina Ajak Masyarakat Mampu Beralih Ke Pertamax
Source | : | tribunkalteng.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR