GridMotor.id - Skutik bergaya retro Honda di Indonesia hanya motor matik Honda Scoopy yang diandalkan Honda, ternyata ada 'saudaranya' harga lebih terjangkau?.
Namun begitu, jika menilik negara lain seperti China untuk segmen yang sama Honda mengandalkan bukan Honda Scoopy, melainkan model lain.
Honda China baru saja meluncurkan motor Honda Tapas 100 versi pembaruan 2022.
Dikutip GridMotor.id dari laman Greatbiker, skutik terbaru dari Honda ini punya kesan kuat retro modern.
Terlihat motor Honda Tapas 100 mengusung desain bodi serba bulat.
Selain itu motor Honda Tapas 100 mempunyai dimensi motor yang kecil atau kompak.
Ditambah motor ini menggunakan ban berukuran 10 inci.
Motor Honda Tapas 100 memiliki bobot motor hanya 95 kg.
Kapasitas tangki bahan bakar sebesar 5,5 liter.
Baca Juga: Hadir Motor Matic Baru Honda Bermesin Vario, Yamaha Aerox 155 Dibuat Minder
Sama seperti namanya, motor Honda Tapas 100 mengusung mesin kecil hanya 100 cc atau lebih tepatnya 102 cc 1 silinder.
Spesifikasi detail mesin berkapasitas 102 cc, 1 silinder, berpendingin udara, kompresi 9.5:1.
Dengan mesin tersebut motor Honda Tapas 100 memiliki tenaga maksium 5,4 Kw setara 7,1 HP pada 7.500 rpm.
Sedangkan, torsi maksimum 7,4 Nm pada 6.000 rpm, kecepatan tertinggi 80 km per jam.
Mesin 100cc ini bisa diajak irit karena di klaim 2,3 liter bisa untuk menempuh jarak 100 km.
Meski mengusung konsep retro motor Honda Tapas 100 sudah menggunakan fitur modern.
Seperti lampu sudah memakai LED dan di bagian depan belakang tersedia DRL.
Selain itu juga ada socket USB charging, bagasi jok cukup besar dan rem depan cakram.
Harga motor Honda Tapas 100 2022 di China dibanderol 8.280 Yuan atau setara Rp 18 jutaan.
Baca Juga: Honda Luncurkan Motor Matic Mewah Fitur Modern Irit BBM, Harga Masuk Akal
Motor Honda Tapas 100 tersedia dalam empat pilihan warna.
Pilihan warnanya mulai hitam, biru, merah dan putih.
Source | : | Greatbiker.com |
Penulis | : | Ilham Ega Safari |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR