"Korban terluka mengenai tangan kiri, korban kemudian kabur," ungkap Heri.
Korban pun langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Mataram.
Korban juga harus menjalani operasi sebagai perawatan medis lebih lanjut.
"Saat ini korban sudah dibawa dan dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara, untuk dilakukan operasi pengeluaran anak panah yang tertancap ditangan kiri korban" kata Heri.
Pasca kejadian, kampung tempat korban tinggal dijaga oleh warga dan aparat kepolisian, untuk menghindari potensi insiden serupa.
"Kami sudah melakukan pengamanan dan penjagaan di kampung tempat korban tinggal, untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan. Untuk pelaku kami masih buru dan menyelidiki motifnya" kata Heri.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Naik Motor Bersama Istri Malam Hari, Seorang Warga Mataram NTB Dipanah OTK"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR