Gridmotor.id - Heboh di media sosial driver ojol diduga menggelapkan Ipad milik customer, pihak Gojek dan Tokopedia beri keterangan.
Salah satu netizen membagikan utasan di Twitter bahwa ia kehilangan barang Ipad yang dipesan di secara online.
Ia menceritakan saat itu ia sedang mencari Ipad untuk pacarnya secara online karena mendesak.
Agar barangnya cepat tersedia, ia pun menggunakan sistem Gosend, yang dimana driver ojol akan mengantar Ipad yang dipesannya.
Ia merasa curiga Ipad yang dipesan tidak kunjung datang.
Disaat itu juga ia mendapat notifikasi kalo Ipad yang dipesannya sudah tiba dan diterima oleh pemesan.
Praktis ia pun langsung komplain ke Tokopedia sembari mencari data siapa driver ojol yang mengantar Ipad yang dipesannya itu.
Beberapa saat kemudian, seseorang yang mengaku driver ojol menghubunginya, dan mengatakan bahwa barangnya jatuh.
Baca Juga: Video Detik-Detik Driver Ojol Tewas Ditabrak Pelaku Balap Liar di Kuningan
"Terus dia kayak maksa ingin tahu isi barang itu apa. Di sini aku dah curiga karena kalo jatuh," ujar netizen dengan akun @EdiGamers21.
Driver ojol itu berujar driver ojol seharusnya tetap mengantarkan barang pesanannya.
"Ntar masalah retur mah biar kita sama tokonya aja. Aku telfonin terus akhirnya ada yang angkat. Yang ngangkat cewe. Suaranya kayak lagi di motor. Aku bilang cuman pengen barangnya balik aja. Dia bilang iya iya, abis itu nomor itu mati," lanjutnya.
Asli ini bingung aku bang. Barangku dibawa kabur Gojek.#TwitterPleaseDoYourMagic
Kronologi :
— Edi Gamers21 (@EdiGamers21) April 27, 2022
Aku lagi nyari Ipad untuk pacarku. Terus karena nyari second nggak ada yang cocok, akhirnya kita mutusin untuk beli baru. lewat tokped dan pake gosend instant, soalnya emang perlu bangt pic.twitter.com/4SSganiGks
Sementara itu, Senior Vice President Corporate Affairs Gojek Rubi W. Purnomo mengatakan, Gojek sangat menyayangkan kejadian yang dialami oleh netizen tersebut.
Pihaknya juga kan melakukan investigasi terait dengan kasus yang sempat viral di media sosial tersebut.
"Kami telah berkomunikasi langsung dengan pelanggan dan mitra e-commerce untuk menindaklanjuti kejadian ini," ujar Rubi dikutip dari Kompas.com, Sabtu (30/4/2022).
Hal yang sama juga diutarakan oleh Head of External Communications Tokopedia Ekhel Chandra Wijaya.
Baca Juga: Pegawainya Lecehkan Calon Driver Ojol Tuna Rungu, Grab Angkat Bicara
"Sebagai tindak lanjut, Tokopedia telah berkoordinasi dengan mitra pengiriman barang terkait untuk menginvestigasi pelaporan kendala tersebut," ujar Ekhel.
Menurutnya, Tokopedia juga telah memproses klaim asuransi pengguna berdasarkan syarat dan ketentuan yang berlaku.
"Dan memastikan pengguna tersebut akan mendapatkan haknya," lanjut Ekhel.
Source | : | Kompas.com,Twitter |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR