Gridmotor.id - Salah satu petugas Penanganan Prasarana Sarana Umum (PPSU) di Kelurahan Mangga Dua Selatan, Jakarta Pusat, sempat mengaku jadi korban begal.
Adapun petugas PPSU tersebut berinisial RPA.
Ia mengaku jadi korban bega saat tengah bertugas di Jalan Mangga Besar Raya, Jakarta Pusat, pada Rabu (27/04/2022).
Akibatnya dia harus kehilangan uang hingga Rp4,4 juta akibat dirampas pelaku yang jumlahnya 10 orang.
Padahal uang tersebut rencananya untuk lebaran.
Kabar tersebut sontak langsung menghebohkan publik bahkan di media sosial.
Usut punya usut, pengakuan dirinya yang menjadi korban begal tersebut ternyata tidak benar alias bohong.
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kapolsek Sawah Besar, Kompol Maulana Mukarom.
Baca Juga: Ternyata Bohong Pengakuan Korban Begal, Uang Rp 1.8 Juta Buat Lebaran Raib di Boyolali
"Kami terus dalami dari fakta yang didapat, ternyata setelah kami periksa RPA ini mengakui tak pernah dibegal," tegasnya.
Source | : | Wartakotalive.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR