Gridmotor.id - Seri MotoGP Qatar menjadi unik lantaran selalu digelar pada malam hari sejak tahun 2008.
MotoGP Qatar menjadi seri pembuka di MotoGP 2022.
MotoGP Qatar 2022 sendiri akan berlangsung pada akhir pekan nanti (4-6/3/2022).
Sekedar informasi bahwa sejak tahun 2008, MotoGP Qatar berlangsung pada malam hari.
Digelarnya balap pada malam hari karena ada alasan keselamatan bagi para pembalap.
Hal ini tak lepas dari letak geografis Sirkuit Losail, Doha, Qatar, yang berada di tengah padang pasir.
Pada musim 2004 - 2007, MotoGP Qatar sempat digelar pada siang hari.
Namun beberapa pembalap mengeluhkan kondisi sirkuit yang penuh dengan debu pasir.
Baca Juga: Berapa Banyak Lampu Yang Terpasang Di Sirkuit Losail MotoGP Qatar?
Sehingga pihak Sirkuit Losail mengusulkan pada Dorna Sports agar MotoGP Qatar dapat dilangsungkan pada malam hari.
Dan pada 2008 menjadi pertama kalinya MotoGP digelar pada malam hari di Sirkuit Losail.
Dikutip dari Speedweek.com, tercatat ada perubahan infrastruktur penerangan pada Sirkuit Losail.
Sebelum MotoGP Qatar 2021, Sirkuit Losail memperbarui penerangan sirkuit warna putih yang memiliki teknologi ramah lingkungan.
Bahkan, pihak Sirkuit Losail mengklaim bahwa sirkuit tersebut menjadi yang pertama menggunakan lampu LED di sepanjang lintasan.
Dengan teknologi lampu LED di seluruh sudut lintasan, menjadikan Sirkuit Losail memiliki infrastruktur penerangan yang maksimal.
Bahkan penerangan maksimal tersebut dianggap mampu membantu para awak media untuk menangkap segala momentum yang terjadi di MotoGP Qatar.
Baca Juga: Marshal Sirkuit Mandalika Dapat Ujian Langsung dari Petinggi MotoGP
Tak hanya itu saja, Sirkuit Losail memiliki 44 generator untuk memaksimalkan lampu Sirkuit.
Dan tercatat Sirkuit Losail memiliki daya 13 Megawatt untuk menghasilkan penerangan maksimal pada tiap sudut trek.
Daya tersebut diklaim mampu menerangi hingga 3000 rumah.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR