GridMotor.id - Detik-detik Toyota Avanza hilang kendali hantam motor saat masuk pom bensin di Aceh.
Selalu waspada di manapun berada termasuk saat isi bensin di SPBU.
Kecelakaan enggak melihat tempat dan sering terjadi karena kelalaian.
Sama halnya dengan insiden kecelakaan di sebuah pom bensin di Aceh.
Mendadak mobil Toyota Avanza nyelonong gak terkendali dan menghantam motor yang sedang antri isi bensin.
Kejadiannya begitu cepat dan beberapa pemotor enggak sempat menghindar.
Motor langsung dihantam dan mobil terus melaju menghajar dispenser pengisian bensin sebelum terguling.
Kecelakaan di dalam SPBU ini terjadi di daerah Peureulak, Kabupaten Aceh Timur pada Sabtu (19/2/2022), kemarin.
Baca Juga: Baru Tahu Ternyata Fasilitas Toilet di SPBU itu Gratis, Pertamina Beri Penjelasan Begini
Baca Juga: Gokil Honda Astrea Anti ke Pom Bensin, Tapi Bikin Betis Jadi Kenceng
Tabrakan ini sempat terekam CCTV di dalam SPBU Peureulak.
Mobil Avanza tersebut perlahan masuk area SPBU untuk mengisi BBM.
Selanjutnya mengantri seperti biasa, namun saat mendekati box pengisian BBM, tiba-tiba mobil melaju kencang hingga tidak bisa dikendalikan dan menabrak apa yang ada di depannya.
Akibat kejadian itu motor milik warga yang sedang antri isi bensin tertabrak dan terlindas mobil.
Petugas SPBU juga sempat menghindar melihat mobil yang melaju enggak terkendali.
Beruntung enggak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Biar enggak penasaran, langsung lihat videonya yang diunggah akun Instagram @warungjurnalis di bawah ini.
View this post on Instagram
Source | : | instagram @warungjurnalis |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR