Gridmotor.id - Pihak manajemen Alfamart mengaku sulit untuk membereskan masalah parkir liar di berbagai gerai minimarketnya.
Hal itu diakuinya setelah konsumennya dibentak oleh juru parkir liar.
Peristiwa itu terjadi di Alfamart Kemayoran Jakarta Pusat.
Saat itu si konsumen sebetulnya sudah membayar tarif parkir namun dengan uang koin pecahan Rp 200an.
Namun si juru parkir malah tidak terima dan membentak si konsumen tersebut.
Bahkan si juru parkir hampir memukul si konsumen.
Konsumen yang diketahui bernama Mentari langsung melapor ke Polsek Kemayoran.
Polisi kemudian mengamankan juru parkir tersebut.
Baca Juga: Rebutan Izin Lahan Parkir, Pejabat Daerah Ini Terima Suap Hingga Setengah Miliar Lebih
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR