MOTOR Plus-online.com - Honda CB150X akhirnya diluncurkan di Indonesia, pada hari Jumat (11/11/2021).
PT Astra Honda Motor mengklaim, CB150X jadi pionir di kelas sport adventure 150 cc.
Tidak cuma desainnya yang keren, fitur-fiturnya juga bikin ngiler penyuka turing.
Yuk kita simak apa aja fitur-fitur unggulan Honda CB150X.
PT AHM meluncurkan New CB150X, untuk memberi penyegaran pada kelas sport di Indonesia.
"Banyak orang di Indonesia suka berpetualang, dan Honda ingin jadi bagian dalam menikmati kegembiraan tersebut," buka Keiichi Yasuda, Presiden Direktur PT AHM.
Untuk itulah, Honda CB150X punya spek yang siap diajak adventure, terutama saat melewati medan buruk.
Dimulai dari desain sangar, dengan inspirasi desain big bike adventure Honda.
Baca Juga: Motor Baru Honda 200 cc Mirip Moge CB500X Resmi Diluncurkan, Segini Harganya
Baca Juga: GIIAS 2012 Banyak Motor Baru, Dari Honda Sampai Merek Asal Cina
Berbasis Honda CB150R Streetfire baru, moncong depannya pakai paruh, ala Honda CB500X.
Lampunya pakai full LED, dan ada windshield biar rider terlindungi dari angin dan kerikil.
Rangkanya pakai tralis, dan suspensinya pakai USD dan monosok, dengan travel lebih tinggi.
Mesinnya sendiri pakai 150 cc single silinder DOHC 6-speed, yang mirip dengan Honda CB150R Streetfire terbaru.
Baca Juga: Buruan Beli Motor Honda Baru, Dapat Untung Banyak, Berlaku Cuma Sebentar
"New CB150X motor yang Born To Explore (Lahir untuk menjelajah)," jelas Yoshishige Nomura, Chief Officer Motorcycle Operation Honda Motor.,co LTD.
PT AHM menjual Honda CB150X dengan 3 pilihan warna, dengn harga mulai Rp 32 juta - 35 juta.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Galih Setiadi |
KOMENTAR