Gridmotor.id - Ayo para bikers yang cari motor bekas murah, simak ulasan berikut.
Motor bekas memang masih menjadi hal menarik buat para bikers.
Selain karena minat dengan motor lawas, harga murah menjadi perhatian utamanya.
Kalau bicara soal murah, ada salah satu showroom yang menjual motor berkas dengan hargayang sangat-sangat terjangkau.
Hanya denga uang Rp 2 jutaan, bisa bawa pulang motor bekas dari showroom ini.
Untuk model motornya bisa motor bebek, bisa juga motor matik.
Penasaran kan? Atau malah tidak percaya?
Coba saja kalian datang langsung ke showroomnya sendiri.
Baca Juga: Mau Beli Motor Tapi Bajet Ngepas, Siapin Duit Rp 3 Juta Dapat Honda BeAT Seken atau Jupiter MX
Showroom motor bekas itu bernama Kurnia, yang berlokasi di Ciputat Raya, Tangerang.
Untuk motor bekas dengan harga Rp 2 jutaan, biasanya motor keluaran lawas sudah yang 10 tahun usianya.
Hal itu diutarakan langsung oleh sang pemilik showreoom, Adi Sukanta.
"Ada beberapa motor dengan harga Rp 2 jutaan, kayak Honda Legenda 2001 harganya sekitar Rp 2,4 jutaan," ungkapnya.
Adi juga menambahkan dengan budget Rp 2 juta bisa dapat Suzuki Smash lansiran 2004.
Kalau ada kelebihan dikit, bisa beli produk keluaran Honda macam Supra lansiran 2002 dan Karisma 125.
"Kalau Honda gak ada yang di bawah Rp 2 juta, pasarannya sedikit tinggi kalau Honda. Misal Supra 2001, itu masih sekitar Rp 2,6 jutaan kondis bodynya masih bagus," ucap Adi nama pangilannya.
"Sedangkan Honda Karisma 125 lansiran 2005-2006 itu pasarannya sekitar Rp 2,9 juta," imbuhnya.
Baca Juga: Pilihan Motor Bekas Harga Rp 5 Jutaan, Paling Muda Tahun Segini
Meski motornya murah-murah, untuk surat-suratnya bisa dipastikan komplit tidak ada masalah.
Enggak ada motor selendangan atau motor bodong lainnya.
Tapi pajaknya ada yang mati, susahnya cuma aja kalau soal surat motor.
Untuk kondisi motornya secara umum, kalian bisa cek sendiri.
Artikel ini sebagia tayang di gridoto.com dengan judul "Murah Meriah, Showroom Spesialis Motor Bekas Rp 2 Jutaan, Simak Daftar Harganya"
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Albi Arangga |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR