Hal itu disampaikan Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Tri Hariadi.
"Waktu itu, ada sejumlah remaja yang sedang nongkrong di sekitar lapangan futsal, dan tiba-tiba datang sekira 10 orang dengan sepeda motor yang langsung terlibat perselisihan," ungkapanya dikutip dari Wartakotalive.com.
Kemudian katanya pemilik tempat bermain futsal, yaitu Nawan mencoba melerai perkelahian.
Namun ia malahan dibacok para pelaku yang merupakan kawanan geng motor.
Baca Juga: Dikeroyok Geng Motor Saat Bubarkan Balapan Liar, Begini Kondisi Polisi Senior Aiptu Suwardi
"Menyebabkan luka pada bagian lengan atas kanan, jari kelingking dan kepala, selanjutnya para pelaku melarikan diri." tuturnya.
"Kemudian korban di tolong oleh warga dan di bawa ke RS Citama Pabuaran untuk mendapatkan penanganan medis," kata dia.
Berdasarkan keterangan korban dan saksi, kata Tri, mereka tidak mengenal para pelaku penyerangan.
Sebab para pelaku memakai hoodie, masker serta topi.
Baca Juga: Tabrak Emak-emak, 6 Anggota Geng Motor Berakhir di Kantor Polisi
Source | : | Wartakotalive.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR