"Di SPBU, ia melihat antrean panjang, beliau langsung ke depan. Biasanya memang kita sudah ada kerja sama untuk Anggota TNI atau Polri. Apabila mendesak terkait tugas yang akan dilaksanakan, itu bisa didahulukan," ujar Zulnaendra.
"Tetapi, ada kesalahpahaman dengan anggota SPBU, sehingga terjadinya insiden itu," kata Zulnaendra menambahkan.
Sebelumnya diberitakan, viral di media sosial video yang menampilkan seorang oknum anggota TNI berseragam menampar petugas SPBU Waipare, Maumere, Kabupaten Sikka, NTT, beredar di media sosial.
Dalam video itu, anggota TNI itu menampar petugas SPBU usai mengisi bensin.
Baca Juga: Geger, Video Pria Ngaku Anggota TNI Bawa Kabur Motor Suzuki GSX-R150
Lihat postingan ini di Instagram
Video itu pun viral di media sosial seperti Facebook dan mendapat banyak komentar, untuk melihat videonya bisa langsung klik di sini.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Oknum Anggota TNI Tampar Pegawai SPBU karena Tak Mau Mengantre, Dandim Sebut Kesalahpahaman"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR