Baca Juga: Motor dan Dompet Raib, Pegawai Bank Tewas dengan 25 Luka Tusuk
Lanjut Siorpa, dirinya terakhir melihat korban pada Rabu (5/5/2021) pagi.
"Terakhir pagi itu saya lihat ia (Lisbet) baru pulang belanja membeli rokok dan berbagai barang," ungkapnya.
"Karena ia kan jualan juga kedai sampah (toko sembako, red). Jadi pagi itu memang ia baru pulang belanja dengan sepeda motor baru miliknya," sambungnya.
Pada Kamis pagi, lanjutnya, pintu kayu di dalam warung milik korban tidak tertutup.
Baca Juga: Viral Tukang Parkir Liar Ngamuk Gak Dikasih Duit, Sampai Pukul Kepala
"Dari malamnya berarti pintu kayu itu tidak tertutup. Namun pintu besinya memang dalam keadaan tertutup saja," ucapnya.
Siorpa menuturkan bahwa diketahui kondisi Lisbet sudah tak bernyawa saat adik korban pada Kamis pagi datang.
"Jadi adiknya pagi tadi datang. Dilihatnya kondisi kok sudah ada darah di lantai. Jadi adeknya itu teriak," ujarnya.
"Karena rumah korban di depan rumah kami, kami mendengar suara teriakan adik korban. Maka suami saya langsung nyebrang dan melihat kondisi di dalam rumah," jelasnya.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR