Sang penipu lalu pergi ke tempat penjual buah dan meminjam uang pada korban.
"Lalu si penipu pergi kelapak buah katanya mau cek belanjaan sambil meninggalkan bapak grab ini."
"Stelah 5 menit sipenipu datang dan meminjan uang 30ribu ke bapak grab untuk bayar kekurangan belanja," tulis Andri dalam akun Facebook.
Orang yang menipu driver ojol juga meminjam telepon genggam dengan alasan untuk menghitung buah yang dibeli.
Baca Juga: Viral Pemotor Minta Tanggung Jawab ke Ojol Gara-gara Kecipratan Air
"Sambil mengajak bapak grab makan di warung saya yg sudah di pesannya, lalu si penipu pinjam hp bapak grab tipe oppo a53 katanya untuk menghitung belanjaan karna batrai hp sipenipu lowbet," terangnya.
Penipu tersebut sempat meninggalkan jaminan saat meminjam telepon genggam milik driver ojol.
"Sebagai jaminan hp asus zenfon c yg ternyata rusak punya si penipu dan kartu atm bca dan struk pengambilan di kasih ke bapak grab," ungkapnya.
"Lalu si penipu pesan nasi 2 bungkus lagi katanya untuk anak dan istrinya," lanjut dia.
Baca Juga: Berurai Air Mata, Driver Ojol Semarang Sujud Syukur di Depan Motor
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR