Program ini dibentuk guna mendukung program pemerintah terutama Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dalam mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia yang siap dan terampil untuk memasuki dunia kerja.
Lowongan kerja program LBJR Jasa Raharja kali ini membuka satu formasi yaitu petugas administrasi bidang sekretariat.
Formasi ini dibuka di 29 kantor cabang PT. Jasa Raharja. Berikut informasi lengkap tentang lowongan kerja PT. Jasa Raharja, dirangkum dari laman resmi LBJR Jasa Raharja.
Persyaratan umum
Baca Juga: 7 Posisi Lowongan Kerja Bank BNI, Buruan Daftar Bikers Catat Syarat dan Caranya Yuk
Putra atau putri daerah dan berdomisili di wilayah Cabang setempat (dibuktikan dari KTP yang bersangkutan).
Pria/ wanita (diutamakan wanita) usia 17 - 23 tahun (maksimal berulang tahun ke-23 pada hari terakhir pendaftaran dibuka).
Tidak memiliki orang tua dan/atau saudara kandung yang masih aktif bekerja di PT. Jasa Raharja.
Lulusan SMA/ sederajat, D3, atau Sarjana segala jurusan.
IPK minimal 2.5 bagi sarjana dan D3 (Perguruan Tinggi Negeri maupun Perguruan Tinggi Swasta) dan Nilai Ujian Nasional (UN) bagi lulusan SMA minimal rata-rata 6.00.
Source | : | Kontan.co.id |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR