Honda Grazia 125 sendiri dilengkapi panel indikator full digital.
Motor baru Honda ini juga dilengkapi lampu LED di bagian depannya.
Hadir juga ACG starter, engine start-stop system, immobilizer engine side-stand, dan fitur-fitur lainnya.
Gak cuma fiturnya spek saudara Honda Vario 125 juga menarik nih.
Baca Juga: Wow Honda Forza Mini Resmi Meluncur, Spek dan Fiturnya Bikin Melongo
Honda Grazia 125 menyematkan mesin injeksi 124 cc dengan standar emisi BS6.
Mesinnya menghasilkan tenaga 8,2 pada 6.000 rpm dan torsi 10,3 Nm pada 5.000 rpm.
Untuk sektor kaki-kaki, Honda Grazia 125 memakai pelek alloy depan 12 inci dan belakang 10 inci.
Sementara untuk pengereman, dipasang disc brake depan 190 mm dan rem drum belakang 130 mm CBS sebagai standar.
Baca Juga: Motor Baru Honda 350cc Bergaya Retro Dijual Cuma Rp 30 Jutaan, Sikat Bro
Source | : | Indianautosblog.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR