Gridmotor.id - Awalnya Polisi hendak menolong tiga pemuda yang jatuh saat berboncengan motor akhirnya malah ditangkap.
Bagaimana tidak ditangkap, ternyata setelah dilakukan pemeriksaan ketiga pemuda ini membawa senjata tajam.
Saat kejadian sebetulnya petugas Polisi sedang melakukan pengamanan natal dan tahun baru 2021.
Ketiga pemuda yang berboncengan motor terjatuh di depan Pos Operasi Lilin Jaya 2020 di depan depan Mall Season City, Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (26/12/2020).
Baca Juga: Koplak, Video Motor Pakai Masker Dicegat Polisi, Netizen: Pengen Viral
Baca Juga: Koplak, Video Pria Ditinggal Ojol Setelah Isi Bensin, Lupa Kalau Lagi Bawa Penumpang
Berdasarkan penjelasan Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi yang sedang bertugas di Pos Operasi Lilin Jaya 2020 di depan depan Mall Season City awalnya hendak menolong.
"Kami anggota pun mencoba menolong ketiganya dengan membangunkan kembali sepeda motor itu" terang Faruk dikonfirmasi Selasa (29/12/2020).
"Namun ketiganya justru terlihat cekcok" ungkap Kapolsek Tambora.
Agar tidak terjadi keributan maka ketiga pemuda polisi membawa para pemuda yang berinisial SS (29), AMJ (31) dan IM (31) itu ke Pos Operasi Lilin.
Baca Juga: Koplak, Seorang Bocah Ugal-ugalan Naik Motor, Endingnya Nyebur Got
Dalam Pos Operasi Lilin Jaya 2020, petugas memeriksa ketiga pemuda yang awalnya cekcok sehabis terjatuh.
Saat diperiksa, polisi menemukan senjata tajam di dalam tas mereka.
"Kami temukan senjata tajam jenis pisau golok, pisau Lipat gagang warna coklat, dan pisau lipat gagang hitam yang disimpan di tas masing-masing milik pelaku," terang Faruk.
Karena temuan itu, para pemuda tersebut langsung digelandang ke Polsek Tambora untuk jalani pemeriksaan lebih lanjut.
Baca Juga: Koplak, Maling di Sumedang Mau Gasak Yamaha NMAX di Depan Pemiliknya
Kanit Reskrim Polsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat AKP Suparmin menjelaskan berdasarkan hasil pemeriksaan, ketiga orang tersebut ternyata memiliki permasalahan.
Permasalahan dipicu dari AMJ yang telah melakukan pembayaran Narkoba jenis ganja kepada SS sebesar Rp 6 juta.
Namun setelah dilakukan pembayaran tersebut, ternyata SS tidak memberikan ganja yang dipesan oleh AMJ.
Atas kejadian tersebut kemudian AMJ melakukan pencarian terhadap SS.
Sampai akhirnya SS ditemukan di daerah Banjir Kanal Barat, Jakarta Barat.
Baca Juga: Koplak, Video Pemotor Yamaha NMAX Nikung Sambil Miring-miring, Endingnya Malah Malu-maluin Sekampung
Setelah berhasil ditemukan kemudian AMJ meminta bantuan kepada IM untuk membawa SS.
Agar SS tidak kabur, ketiganya memilih berboncengan di motor dengan menaruh SS di tengah.
Namun di perjalanan SS berteriak minta tolong dan mengaku dianiaya hingga sepeda motor yang dikemudikan oleh AMJ terjatuh di dekat Posko Operasi Lilin Jaya 2020 Polsek Tambora.
"Atas kejadian tersebut ketiga orang itu diamankan dan dibawa ke Kantor Polsek Tambora Jakarta Barat untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," jelas Suparmin.
Baca Juga: Koplak Nih Bikers, Jalan yang Corannya Masih Basah Diterabas, Endingnya Malah Begini
Agar mempertanggung jawabkan perbuatannya pelaku dikenakan Pasal 2 ayat (1) Undang-Undang Darurat RI No. 12 tahun 1951 terkait membawa senjata tajam tanpa izin.
Sementara untuk keterangan pembelian narkoba, polisi masih mendalami informasi tersebut.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Niat Bantu Pengendara Motor yang Jatuh, Polisi Malah Dapati Pemesan Ganja
Source | : | Wartakotalive.com |
Penulis | : | Indra GT |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR