Gridmotor.id - Catat, jalur Puncak Bogor, Jawa Barat, akan ditutup pada malam pergantian tahun (31/12/2020).
Maka dari itu, jajaran kepolisian resor Cianjur, sudah menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas.
Penting nih, buat brother yang ada rencana turing ke Puncak pada malam tahun baru.
Harus melalui jalur alternatif Jonggol atau Sukabumi.
Baca Juga: Macet Gak Ketulungan, Puncak Bogor Akan Dibuat Jalan Tol dan Jalur Baru, Wuih Kapan Nih?
Menurut Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Cianjur AKP Meilawaty, jajarannya akan menutup akses menuju kawasan Puncak dari kedua arah.
Dari arah Cianjur, jalan ditutup mulai dari bunderan Tugu Lampu Gentur atau Pos TMC Cepu VIII.
Sementara dari arah Bogor, penutupan dimulai dari Pos Pol Jabar IX atau kawasan Botol Kecap Ciloto.
“Dengan demikian, arus kendaraan dari arah Bandung yang hendak menuju Bogor atau Jakarta dan sekitarnya dialihkan ke jalur alternatif Jonggol atau Sukabumi,” kata Meilawaty kepada wartawan, Selasa (22/12/2020).
Baca Juga: Tiga Motor Diseruduk Truk Yang Remnya Blong, Lima Korban Tewas Di Kawasan Puncak Bogor
Disebutkan, langkah tersebut guna mengurangi kepadatan lalu lintas dan mencegah penyebaran Covid-19 di jalur Puncak pada malam tahun baru.
"Penutupan arus di dua titik itu akan mulai dilakukan sejak pukul 18.00 WIB, Kamis (31/12/2020) hingga pukul 06.00 WIB, Jumat (1/1/2021)," ujar dia.
Selain itu, guna mencegah kecelakaan lalu lintas pada saat arus mudik Nataru, jajarannya akan melakukan tes urine terhadap pengendara.
“Kami imbau pengguna jalan untuk selalu waspada saat berkendara, disiplin dan senantiasa mematuhi setiap arahan dari petugas di jalan raya,” ucapnya.
Baca Juga: Punya Yamaha Lexi?, Lady Bikers Ini Riding 8 Jam Dijabanin, Kamu?
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Malam Pergantian Tahun, Jalur Puncak Ditutup dari Arah Cianjur dan Bogor Mulai Pukul 18.00 WIB"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR