GRIDMOTO.ID - Bikin geger korupsi bantuan sosial atau bantuan pemerintah di kementrian sosial.
Catut Rp 10 ribu per paket sembako mensos korupsi setara 6.222 unit All New Yamaha NMAX Conneceted,terbayang berapa luas gudangnya.
Hitungan tersebut didapat bila jumlah dana Bansos sembako Jabodetabek Rp 6,49 triliun dan harga 1 paket sembako Rp300.000, ada sekitar 21 juta lebih paket sembako yang akan disalurkan kepada warga miskin.
Hitungan kasar jika dalam satu paket sembako dikorupsi Rp 10.000, total anggaran yang dicatut Rp 210 miliar.
Baca Juga: Video Yamaha NMAX Vs Suzuki Shogun 125 Duel, Pemotor Terkapar di Jalan
Baca Juga: Honda PCX Lawan Yamaha NMAX, Kondisi Motor Hancur Jok dan Bodi Berserakan di Aspal
Jika dibagi harga All New Yamaha NMAX Connected Rp 33.750.000 OTR Jakarta, maka dapat ribuan motor matic 150 cc tersebut.
Dana Rp 210 milyar dibagi Rp 33.750.000 dapat 6.222 unit All New Yamaha NMAX Connected.
Rinciannya, pertama Mensos dan 4 pejabat lainnya diduga menerima imbalan Rp 12 miliar tunai.
Selain itu, Mensos juga memungut sebesar Rp10 ribu per-paket sembako yang akan disalurkan kepada rakyat miskin.
"Untuk fee tiap paket bansos disepakati oleh MJS dan AW sebesar Rp 10.000 per paket sembako dari nilai Rp 300.000 per paket bansos," kata Ketua KPK Firli Bahuri Minggu 6 Desember 2020 lewat keterangan pers.
Dari total anggaran Rp 204,95 triliun tahun anggaran 2020, Kementarian Sosial menerima Rp 127,2 triliun yang dialokasikan untuk 6 program Bansos.
Mensos Juliari Batubara menyerahkan diri ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi dana bansos Covid-19.
Mensos Juliari diduga melakukan tindak pidana korupsi terkait bantuan sosial berupa paket sembako untuk warga miskin.
Perkara tersebut diawali adanya pengadaan bansos Covid-19 berupa paket sembako di Kementerian Sosial 2020 dengan nilai sekitar Rp5,9 triliun.
Terhitung ada 272 kontak pengadaan dan dilaksanakan dalam dua periode.
Penulis | : | Aong |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR