Gridmotor.id - Yamaha Gear 125 motor keluaran terbaru dari PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM) dengan harga termurah dengan fitur canggih, cicilannya mulai Rp 700 ribuan.
PT. YIMM kembali meluncurkan motor terbaru di kelas 125 cc pada hari Rabu (25/11/2020) secara virtual.
Ada dua tipe Yamaha Gear 125 yang diperkenalkan kepada konsumen setia Yamaha yakni tipe standard dan tipe S.
Untuk Yamaha Gear 125 S version dibandrol Rp 17,35 juta dan Yamaha Gear 125 standard version dibandrol Rp 16,75 juta.
PT Bussan Auto Finance sudah menyediakan simulasi cicilan untuk pembelian Yamaha Gear 125 dari DP terendah hingga tertinggi.
Motor matic yang memiliki fitur cangguh ini dapat dicicil denga DP Rp 2,6 juta untuk pembelian Yamaha Gear 125 standard version dengan cicilan Rp 799 ribu dengan tenor 35 bulan.
Sedangkan untuk pembelian Yamaha Gear 125 S version DPnya Rp 2,7 juta dengan cicilan Rp 826 ribu yang tenornya 35 bulan.
Pembelian Yamaha Gear 125 secara kredit juga sudah termasuk dengan asuransi personal accident (PA).
Asuransi ini hanya menanggung bila motor hilang dicuri dan pengendara meninggal dunia atau cacat seumur hidup.
Bila pengendara meninggal atau cacat seumur hidup konsumen dapat pertanggungan Rp 20 juta.
Motor dengan cicilan Rp 800 ribuan dan DP dibawah Rp 3 juta memiliki fitur canggih dikelasnya seperti answer back system dan Start & Stop Systim.
Kalau dibandingkan dengan motor 125 cc Yamaha lainnya, Yamaha Gear 125 jadi lebih murah dengan fitur yang dimiliki.
Baca Juga: Keren, All New NMAX 155 Connected Siap Mengaspal Tambahan Fiturnya Menggiurkan
Dibandingkan dengan Yamaha Freego yang fiturnya sama dengan Yamaha Gear 125, motor keluaran terbaru dari Yamaha jadi lebih murah.
Dengan harga di bawah Yamaha Freego tapi fiturnya sama dengan yang dimilki motor yang dibandrol Rp 20.815.000,-
Berikut spesifikasi Yamaha Gear 125.
Mesin
Tipe Mesin 4-stroke, SOHC
Susunan Silinder Single Cylinder
Diameter x Langkah 52,4 x 57,9 mm
Perbandingan Kompresi 9,5 : 1
Volume Silinder 124.96 cc
Daya Maksimum 7,0 kW / 8000 rpm
Torsi Maksimum 9,5 Nm/ 5500 rpm
Sistem Starter Electric Starter
Sistem Pelumasan Wet Sump
Kapasitas Oli Mesin Total = 0,84 L ; Berkala = 0,80 L
Sistem Bahan Bakar Fuel Injection
Tipe Kopling Single dry clutch
Tipe Transmisi Full Automatic
Dimensi
P x L x T 1870mm X 685mm X 1060mm
Jarak Sumbu Roda 11260mm
Tinggi Tempat Duduk 750mm
Berat Isi 95 Kg
Kapasitas Tangki Bensin 4,2 L
JARAK TERENDAH KE TANAH 160mm
Rangka
Tipe Rangka Underbone
Suspensi Depan Telescopic
Suspensi Belakang Unit Swing
Ban Depan 80/80-14M/C (43P)
Ban Belakang 100/70-14M/C (51P)
Rem Depan Disc Brake
Rem Belakang Drum Brake
Tipe Ban Tubeless
Kelistrikan
Sistem Pengapian TCI
Battery YTZ4V, GTZ4V, NTZ4V
Tipe Busi CR6HSA
KOMENTAR