Ini bukanlah upaya pertama dalam dunia mode untuk memerangi virus corona.
Pada awal pandemi Covid-19, merek desainer seperti Louis Vuitton, Gucci, Armani, Bulgari, dan Prada melengkapi koleksi mereka untuk membuat APD.
Seperti masker dan pakaian medis, untuk pekerja medis yang membutuhkan untuk memeramgi covid-19.
Dilansir dari The Cut, Louis Vuitton juga menyumbangkan 2.500 masker kain putih kepada pekerja Metropolitan Transportation Authority (MTA) pada bulan Mei 2020.
Meskipun 2.500 masker wajah adalah sebagian kecil dari yang dibutuhkan untuk melindungi tenaga kerja MTA yang sangat banyak, donasi Vuitton menyoroti area yang sangat membutuhkan.
Baca Juga: Jalannya Pincang, Maling Sepeda Mewah Rp 130 Juta Ditangkap, Ternyata Dulunya Spesialis Maling Motor
LV berharap dapat membuat ratusan ribu lebih masker kain katun polos di pabriknya dari Texas hingga New Jersey sambil menjaga jarak yang tepat dan tindakan pencegahan kesehatan.
Ini juga akan terus bekerja dengan organisasi lokal untuk menyumbangkan dan mendistribusikan masker di negara bagian lain yang paling terkena dampak Covid-19.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Louis Vuitton Luncurkan Face Shield Mewah, Harganya Bisa untuk Beli 1 Motor Baru
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR