Gridmotor.id - Video sekelompok pemuda menuntun motornya saat lewat di gang perumahan menjadi viral, langsung banjir pujian dari netizen.
Video itu diunggah pertama kali akun TikTok @aburizal66, kemudian diunggah ulang oleh beberapa akun di Instagram.
Dari video tersebut terlihat sekelompok pemuda menuntun motor mereka masing-masing saat melewati sebuah gang perumahan.
Setelah sampai di depan gang, barulah mereka menyalakan motor dan menaikinya.
Dalam keterangan videonya, pemilik akun @aburizal66 mengatakan, ia dan teman-temannya harus menuntun motor karena menghargai masyarakat sekitar.
"Kenapa didorong kak? Hidup di gang kecil dek, kita harus menghargai masyarakat juga."
"Respect, tapi capek harus ditangani sendiri ya. Untuk temanku mohon bersabar ini ujian," tulis akun TikTok @aburizal66.
Hingga Jumat (11/9/2020), video itu telah disukai lebih dari 105 ribu kali dan dikomentari lebih dari 2 ribu warganet di TikTok.
Unggahan itu kemudian mendapat beragam komentar dari warganet di Tiktok.
Banyak dari warganet yang memuji aksi dari sejumlah anak muda tersebut.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR