Baca Juga: Parah Banget! Pembalap Spanyol Paling Banyak Ikut MotoGP 2020, Gak Ada yang Menang
Dia tahu tidak bisa hanya mengandalkan sukses di GP Austria dan GP Styria, tetapi dia juga tidak peduli tim lain.
"Kami tidak terlalu banyak melihat ke kiri dan ke kanan," katanya kepada Speedweek.com, dikutip pada Senin (31/8/2020).
Pit mengatakan, KTM mulai bisa kompetitif karena tim sudah mempersiapkan motor dengan sangat baik musim lalu.
Tim menyelesaikan beberapa permasalahan motor dari tahun-tahun sebelumnya.
Baca Juga: Viral Bocoran Moge Yamaha Baru, Mesin Teknologi MotoGP 680 dan 850 Cc Bodinya Kece Abis Yuk Kepoin
"Kami telah menyelesaikan program pengembangan yang sangat intensif yang sekarang membuahkan hasil. Kami tertinggal dan harus mengejar ketinggalan secara teknis di beberapa area," katanya.
Salah satu keberhasilan itu, kata Pit, karena KTM tidak serta-merta memasukkan penemuan baru untuk dipakai di motor 2019.
Sebaliknya, tim menahan diri dan lebih fokus pada perbaikan untuk motor 2020.
"Kami perlahan-lahan berhasil menahan bagian pengembangan dan tidak segera memakai semua yang baru ke motor. Kami mencoba diam-diam menyiapkan motor balap baru untuk tahun 2020," katanya.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR