"Warga sudah mau tangkap pelakunya. Cuma dia melawan dan kabur. Ada dua orang, yang satu kabur dan satu lagi babak belur setelah ditangkap warga," kata Rihman, Rabu (24/6/2020).
Pelaku yang terlibat baku hantam dengan warga, lalu terlihat oleh warga yang lain.
Melihat warga terus berdatangan, pelaku melarikan diri ke area pesawahan dan bersembunyi.
"Area pesawahan tersebut dikelilingi tujuh kampung. Korban dan warga lainnya langsung mengontak warga di tujuh kampung. Langsung dikepung untuk menangkap pelaku," ujarnya.
Setelah melakukan pencarian, pelaku akhirnya berhasil ditangkap di area pesawahan.
Usai tertangkap, pelaku jadi bulan-bulanan warga.
"Langsung dibawa ke kantor desa. Beruntung ada polisi langsung menjemput. Kalau lama bisa terus dipukuli," katanya.
Panit Reskrim Polsek Tarogong Kidul, Ipda Wahyono Aji membenarkan pihaknya telah mengamankan pelaku pencurian.
Source | : | Tribun Cirebon |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR