Gridmotor.id - Kunci ganda bukan jaminan motor aman, komplotan maling berhasil gasak Honda BeAT dan Genio sekaligus.
Kasus pencurian motor lagi-lagi terjadi dan bikin resah warga.
Keadaan ini tentunya mewajibkan pemilik motor ekstra waspada.
Soalnya, motor yang sudah dikunci ganda belum tentu lolos dari nafsu maling.
Aksi maling motor terjadi di sebuah perumahan.
Tepatnya di Jl Swadarma 4 No.14 Ulujami, Jakarta Selatan.
Maling motor itu melancarkan aksinya pada Senin (15/6/2020) sekitar jam 04.00.
Namun, kelakuan maling itu berhasil terekam kamera CCTV.
Baca Juga: Maling Beraksi Pakai Modus Cari Kos, Yamaha NMAX Nyaris Digasak, Pelaku Tertangkap Penghuni Kos
Videonya pun diunggah oleh akun instagram @info_ciledug.
Komplotan maling itu berhasil menggasak Honda BeAT dan Genio sekaligus di sebuah rumah.
Pelaku yang berjumlah 5 orang itu datang memakai 3 motor.
Lalu dua maling lainnya kabur dengan menggunakan Honda BeAT dengan pelat nomor B 4703 STA hasil curian.
Menurut keterangan, korban biasa memarkirkan motor miliknya dengan kunci ganda.
Berbekal kunci ganda itu, Honda BeAT dan Genio miliknya dianggap aman olehnya.
Selain itu, warung yang berada di depan rumahnya selalu ramai sehingga membuatnya merasa aman.
Memang nasib apes, kala itu dua motor miliknya langsung raib sekaligus.
Dikutip GridMotor dari akun instagram itu, salah satu motor korban berhasil ditemukan.
Ternyata, Honda Genio milik korban diduga kehabisan bensin.
Akhirnya, pelaku meninggalkan motor itu di pinggir jalan raya dekat Kampus Tanri Abeng Jl. Swadarma Raya No.58, Ulujami Jakarta Selatan.
Sayangnya, Honda BeAT tetap raib digondol pelaku dan masih misterius.
Korban pun sudah melapor ke pihak kepolisian dan sudah ditangani.
Pemilik motor itu meminta siapapun untuk menghubungi nomor 081280815936 kalau melihat motor miliknya.
Untuk lebih jelasnya, klik LINK ini untuk melihat postingan.
Source | : | Instagram.com/info_ciledug |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR