Gridmotor.id Pernah liat tukang anter galon? Tentu pasti pernah ya brothers tapi pernah liat tukang anter galon yang bawaannya gak kira-kira sampai mirip transformer begini ?
Manusia dalam kesehariannya butuh air untuk minum, baik itu air mineral asli atau air isi ulang.
Kemasan air minum pun beragam ada yang gelas plasti, botol plastik, botol beling sampai galon berukuran 19 liter pun ada.
Nah biasanya para penjual menyediakan jasa antar untuk mengirim air galonnya hingga kerumah pembeli.
Kali ini ada yang spesial dari sosok tukang antar galon nih brothers.
Bak robot transformer! Tukang antar galon ini bawa puluhan galon yang diikat di motor Honda Revonya.
Jika wajarnya tukang anter galon hanya membawa 4-5 galon saja, kali ini jumlahnya bisa mencapai puluhan.
Puluhan galon tersebut diikat sedemikian mungkin agar tak terjatuh dari motor Honda Revo ini.
Source | : | |
Penulis | : | M Aziz Atthoriq |
Editor | : | Indra Fikri |
KOMENTAR