Baca Juga: Bikin Geger, Honda ADV150 Versi Murah Akhirnya Muncul, Cocok Banget Buat yang Punya Bajet Ngepas
Mulai dari Beruang Kutub, Advizo, Simontox sampai Mambo (Matic Advance Matte Brown).
Apapun panggilannya, pemilik Honda ADV150 pastinya anak-anak muda enerjik yang suka adventure dan ingin terlihat beda dari yang lainnya.
Honda ADV150 dibekali Two Step Adjustable Windscreen yang disematkan pertama kalinya di skutik kelas 150cc.
Pada sisi keamanan, skutik ini telah ditunjang Honda Smart Key dan alarm system.
Untuk kenyamanan, telah dilengkapi dengan power charger pada console box depan dan jok berdesain lebih tinggi di bagian belakang yang akan menunjang kenyamanan dalam berkendara.
Dibekali pilihan fitur Anti-lock Braking System (ABS) dan Combi Brake System (CBS) dengan 3 kaliper, Honda ADV150 akan semakin membuat pengendaranya merasa aman dan nyaman.
Honda ADV150 juga dilengkapi fitur ESS (Emergency Stop Signal) pada tipe ABS.
Honda ADV150 ABS-ISS dipasarkan Rp 36,5 juta (On The Road Jakarta) ini tersedia dalam dua warna, yakni Advance Red dan Advance White.
Source | : | |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR