GridMotor.id - Akhir-akhir ini viral kisah seorang driver ojek online (ojol) yang tidak memiliki handphone.
Kisah ojol bernama Sapri (56), viral di media sosial baik Instagram maupun Facebook.
Banyak yang bersimpatik padanya dan ingin memberikan bantuan.
Dalam postingan yang beredar, diceritakan bahwa Sapri dulunya berprofesi sebagai driver ojek online.
Hal itu juga terlihat dari atribut ojol yang dipakainya.
Postingan tersebut juga memberitahukan bahwa Sapri sudah tidak memiliki handphone.
Ia pun menawarkan order secara manual, seperti berteriak kepada sejumlah orang yang lewat.
Postingan tersebut sontak mencuri perhatian.
Source | : | Tribun News |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR