“Kalau LED, secara cahaya memang tidak sepadat HID," kata Pak Wiet.
"Tetapi kelebihannya dia hemat daya dan lebih simpel dipasang,” tambahnya.
Kalau sudah menjatuhkan pilihan, terakhir jangan lupa untuk melengkapi lampu tersebut dengan projector.
“Untuk lampu dengan intensitas daya dan cahaya yang tinggi, projector berfungsi untuk menjaga sinar supaya fokus dan tidak menyilaukan,” jelas Pak Wiet.
Baca Juga: Cuma Bubut Komponen Ini, Tarikan Motor Matic Dijamin Jadi Makin Ngacir
Hal itu dilakukan jika output cahaya lampu sudah di atas 3000 lumens.
Terakhir, pilihlah lampu berkualitas dan dipasang oleh teknisi berpengalaman agar hasilnya terjamin.
Sebab, mengganti lampu ke LED atau HID memang tidak semudah mengganti lampu halogen.
Jadi, butuh tim ahli untuk memasangnya.
Source | : | MOTOR Plus-online.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR