MOTOR Plus-online.com - Debat kusir dan perang logika antara fans boy Yamaha NMAX dan Honda PCX tidak ada habisnya.
Perang mereka adu argumen di sosial media tentang kelebihan dan kurangan Yamaha NMAX dan Honda PCX.
Masing-masing fans boy mengunggulkan motor kesukaannya masing-masing.
Ada yang bilang Yamaha NMAX kalah fitur sedangkan Honda PCX kalah di mesin.
Baca Juga: Unit Terbatas, Yamaha NMAX Terbaru Sudah Bisa Dipesan Nih, Bocoran Harganya di Bawah Rp 40 Juta
Tidak ada hentinya mereka debat kusir dan dikasih warning oleh adminnya.
Kata admin, percaya boleh tapi jangan fanatik, itu sama saja bodoh.
Namun rupanya debat antar fans boy masing terus berlangsung.
Sampai muncul komentar dari akun Facebook Tomiy Titanium.
Baca Juga: Remap ECU Yamaha NMAX Tenaga Motor Gak Abis-abis, Biayanya di Bawah Rp 1 Juta
Katanya kalau mau tahu lebih banyak coba saja beli kedua (Yamaha NMAX dan Honda PCX) tanpa tahu dari orang lain.
Komentar Tomiy Titanium sambil disertai foto dirinya bersama Yamaha NMAX dan Honda PCX.
Sambil mengacungkan 2 jari tangan kanannya membentuk huruf V yang artinya piss atau damai.
Tomiy sepertinya pecinta modif Thai Look karena terlihat di Yamaha NMAX dan Honda PCX menggunakan ban 17 inci.
Baca Juga: Cari Motor Baru? Harga Terbaru Honda PCX 150 atau ADV150 Bedanya Cuma Rp 300 Ribuan
Ban atau roda 17 inci identik dengan aliran Thai Look yang berasal dari Thailand itu.
KOMENTAR