GridMotor.id - Skutik Yamaha NMAX merupakan motor populer, yang laris banget di Indonesia.
Tidak heran, Yamaha NMAX jadi salah satu motor yang paling banyak diincar maling.
Banyak terjadi kasus pencurian Yamaha NMAX, yang disebar di media sosial.
Seperti yang baru saja terjadi, dimana sang maling terekam jelas oleh video CCTV.
Baca Juga: Maling Pingsan Dihajar Mantan Anggota Kopassus, Honda Supra X Ditinggal Kabur
Baca Juga: Tidur Pulas, Pemilik Gak Tahu Honda BeAT Dibawa Kabur Maling, Aksi Pelaku Sempat Terekam CCTV
Seperti yang baru dibagikan akun Facebook Atpriya Fareiza Woeryato.
Atpriya mengunggah foto serta video, aksi maling membawa kabur Yamaha NMAX terbaru warna hitam.
"Mohon bantuannya, kalo ada yg lihat bisa minta tolong diberhentikan, ini pelaku maling motor teman saya," tulis Atpriya.
Lokasinya sendiri dituliskan, berada di komplek Polri Ampera, Jakarta Selatan.
Wajah sang maling sendiri terekam jelas, beserta pakaian yang dikenakan yaitu hoodie warna biru muda.
Dalam video sendiri disebutkan, aksi sang maling terkutuk ini tidak sendirian.
Namun juga ditemani rekannya, yang menjemput mengendarai Honda BeAT Sporty warna hitam.
Pelat nomor Yamaha NMAX serta Honda BeAT itu sendiri terekam jelas, agar membantu ketika ditemukan di jalan.
Baca Juga: Nekat, Hisap Sabu Sebelum Beraksi, Dua Maling Bawa Kabur Motor Lewat Markas TNI AL
Yamaha NMAX dan Honda BeAT sendiri, memang sudah terkenal jadi incaran para maling motor.
Peminatnya sendiri masih banyak, sekalipun dalam kondisi bodong alias tanpa surat-surat.
Tidak heran banyak akun penipuan berkedok lelang motor, berhasil menipu banyak orang yang terpikat harga motor yang tidak masuk akal.
Contohnya, ada akun Instagram lelang motor yang menjual motor Yamaha NMAX keluaran 2017-2018 dengan harga Rp 6 juta saja.
Baca Juga: Berani Mati, Video Komplotan Maling Honda BeAT Beraksi, Terciduk CCTV Lewatin Hadangan Portal
Karena banyak kasus pencurian Yamaha NMAX, hal ini membuat banyak spesialis memberikan part untuk proteksi lebih.
Mulai dari kunci keyless, alarm sampai gembok untuk mengunci cakram.
Yang jelas, selalu waspada dalam menyimpan motor, mau apapun tipe motornya.
Simak video maling yang bawa kabur Yamaha NMAX di kompleks Polri di bawah :
Source | : | Facebook.com/atpriya.eCha |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR