GridMotor.id - Tahun ini MOTOR Plus Award (MPA) akan dilangsungkan Minggu depan atau Selasa (8/10/2019).
MOTOR Plus Award 2019 minggu depan akan mengumumkan siapa yang terbaik.
MOTOR Plus Award 2019 kelanjutan dari MOTOR Plus Award sebelumnya.
MPA sudah berlangsung sejak 2004.
Baca Juga: Presiden Jokowi Dapat Penghargaan Juga di MOTOR Plus Award 2018, Kategori Apa Nih?
Baca Juga: Yamaha NMAX ABS Dinobatkan Bike of The Year MOTOR Plus Award 2016
Setiap dua tahun sekali MPA digelar redaksi MOTOR Plus.
Total sudah delapan kali MPA berlangsung.
Tahun ini ada 146 motor yang dikumpulkan untuk dinilai.
146 motor ini semuanya diproduksi pabrikan anggota Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI).
Baca Juga: Salut, Pas Launching Tim KTM Tech3, Hafizh Syahrin Dah Dapat Award Aja
Anggota AISI terdiri Honda, Kawasaki, Suzuki, TVS, dan Yamaha.
MPA tahun ini ada perbedaan dibanding MPA sebelumnya.
Selama delapan kali MPA digelar penilaian redaksi difokuskan dengan uji teknis, konsumsi bahan bakar, desain, dan fitur.
Motor dikumpulkan di lokasi dan waktu yang sama untuk diuji untuk tim redaksi.
MPA 2019 beralih kepada penilaian harga yang dikaitkan dengan fitur, teknologi, dan spesifikasi.
Lanjut, nilai jual setelah setahun pemakaian dan biaya total setahun pemakaian jadi pertimbangan utama.
Mau info lebih silakan pantau www.motorplus-online.com.
Source | : | Motorplus-online.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR