Model ini juga telah menggunakan teknologi answer back system untuk memudahkan mencari sepeda motor bagi pengendaranya.
Baca Juga: Keren Nih, Boks GIVI Indonesia Edisi Spesial Kemerdekaan Cuma Ada 500 Unit
Honda Monkey memiliki tangki bensin berukuran 5,6L dengan permukaan glossy yang berwarna sama dengan rangka, swing arm dan shock belakang.
Posisi tangki bensin diletakkan di atas mesin dan dilengkapi dengan emblem logo Old Wing 3D, memperkuat kesan legendaris sepeda motor ini.
Desain ikonik berbalut warna krom juga disematkan pada sepatbor depan dan belakang, penutup knalpot, spion berbentuk bulat dan juga setangnya yang diposisikan tinggi untuk memberikan kenyamanan saat berkendara.
Dari segi dapurpacu, sensasi berkendara menyenangkan dari Honda Monkey dihasilkan oleh mesin silinder tunggal horizontal 4 percepatan SOHC 125 cc yang kuat dan disesuaikan untuk menghasilkan performa yang optimal.
Baca Juga: Kena Tilang Elektronik Di Jakarta, Ini Tarif Dendanya Brooo
Mesin sepeda motor ini memiliki pendingin udara dengan diameter dan panjang langkah sebesar 52,4 x 57,9 dan perbandingan kompresi 9,3:1.
Ditunjang teknologi PGM-FI Honda Monkey menghasilkan tenaga maksimal 6,9 kW @ 7.000rpm dan torsi sebesar 11 Nm @ 5.250rpm.
Rangka besi dari Honda Monkey telah disempurnakan sehingga menghasilkan keseimbangan antara kekerasan dan fleksibilitas yang sesuai, sangat cocok untuk berbagai kondisi jalanan yang akan dilalui oleh penggunanya.
Memiliki bentuk oval di persilangannya, swing arm dari Honda Monkey ini mengikuti tema desain melingkar yang menjadi ciri khas model ini.
Baca Juga: Honda ADV150 Pakai ABS Single Channel di Rem Depan, Ini Alasan Tidak Pakai Dua Channel
Model ini memiliki jarak sumbu roda 1.155 mm, bobot sepeda motor ini juga ringan yaitu 107kg dengan ketinggian jok 776 mm dari permukaan tanah.
Ground clearance maksimal dari sepeda motor ini adalah 160 mm.
Joknya terbuat dari karet uretan kepadatan tinggi untuk memberikan kenyamanan yang maksimal.
Suspensi depan inverted telescopic memiliki warna yang sama dengan suspensi belakang ganda dengan axle travel sepanjang 104 mm.
Baca Juga: Video Persembahan Terakhir Untuk Pembalap Nasional yang Meninggal di MotorPrix Riau 2019
Di bagian pengereman, sepeda motor ini memiliki rem cakram depan berdiameter 220mm dan rem belakang berdiameter 190mm.
Dari segi keamanan, Honda Monkey telah menggunakan ABS satu channel di sistem pengeremannya dengan Inertial Measurement Unit (IMU) untuk mencegah ban belakang terangkat saat pengereman mendadak.
Ban berdiameter 12 inch dengan pola block memastikan pengalaman berkendara yang nyaman, ban depannya berukuran 120/80 dan ban belakang berukuran 130/80.
Honda Monkey hadir dengan tiga varian warna yaitu Banana Yellow, Pearl Nebula Red dan Pearl Shining Black.
Ketiganya dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) DKI Jakarta Rp65.000.000,00.
Artikel ini telah tayang di MOTOR Plus-online.com dengan judul Naksir Honda Monkey, Ini Harga dan Fitur Lengkap Si Mungil Ikonik
Source | : | MOTOR Plus-online.com |
Penulis | : | Indra GT |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR