Gridmotor.id - Saat Indonesia Motorcycle Show 2018 PT AHM memajang motor konsep.
Motor konsep yang dipajang oleh PT AHM di berbentuk Indonesia Motorcycle Show 2018 modelnya motor matik.
Awal tahun 2019 motor konsep yang sama juga dipajang saat pameran IIMS 2019 di Kemayoran.
Motor konsep yang dipajang saat Indonesia Motorcycle Show 2018 dan IIMS 2019 merupakan motor konsep yang sama.
Baca Juga: Ada Tahapannya Sebelum Hangus, Segera Bayar STNK jangan Menunggak
Baca Juga: Honda PCX 150 Hilang Dari Halaman Rumah, Akhirnya Ditemukan Kembali, Ternyata Pelakunya Tetangga
Motor konsep yang dipajang dengan model motor matik tersebut namanya G Concept.
Menurut Toshiyuki Inuma, President Director PT Astra Honda Motor (AHM), maksudnya adalah sebuah konsep skutik next generation.
Nah, pekan ini beredar sebuah gambar hitam putih, layaknya gambar paten.
Sebuah skutik yang bentuknya persis banget dengan G Concept, bedanya sudah lengkap layaknya motor massal, termasuk lampu-lampu dan spion.
Baca Juga: Laku Rp 51 Juta, Yamaha 125Z Tahun 2004 Langsung Pindah Tangan
Apakah itu merupakan versi massal dari G Concept?
Bisa jadi, karena beberapa waktu lalu Thomas Wijaya selaku Direktur Marketing PT AHM sudah angkat bicara.
"Kita lagi analisis hasil studi finalnya seperti apa. Harapannya semester dua, setelah Lebaran akan kita finalkan," kata Thomas di sela-sela acara buka puasa bersama PT AHM (20/5/2019).
Apalagi tim kami mendapat bisikan kalau pekan lalu ada proses pengambilan gambar skutik baru di sebuah lokasi di Jakarta.
Baca Juga: Grafis Baru Pada New Honda BeAT Street eSP, Harga Tidak Naik Bro!
Sang narasumber yang dirahasiakan tersebut, menginformasikan bahwa sekilas tertera tulisan Genio.
Itu kah namanya?
Kalau benar skutik baru Honda ini namanya Genio, klop sih dengan konsepnya yang juga pakai huruf G.
Nama Genio sendiri pertama kali digunakan untuk mobil Honda, yaitu Civic Genio.
Baca Juga: Waduh, Sekarang Ada Dendanya Kalau Batalin Orderan Ojek Online Lho
Honda Genio ini dikabarkan akan menggendong mesin 150 cc.
Sebelumnya motor yang mirip dengan Honda Scoopy ini menggunakan mesin 110 cc.
Perbandingan diameter piston x stroke Honda Scoopy sebelumnya, 50 x 55,1 mm.
Harga Honda Scoppy dijual untuk on the road Jakarta, Rp 18,9 jutaan.
Baca Juga: Ternyata Dengan Teknologi Auto Blipper, Bisa Turun Gigi Tanpa Menekan Kopling Bro
Honda Scoopy awalnya mulai diperkenalkan tahun 2010.
Honda Scoopy punya kemiripan dengan mesin Honda BeAT.
Pertama kali diperkenalkan Honda Scoopy 110 cc sebagai pilihan desain matik Honda 110 cc dengan desain retro.
Tahun 2017 Honda Scoopy nongol dengan perubahan minor.
Baca Juga: Video Drag Tekno Tuner VS Tryto Project, Finishnya Beda Tipis Banget
Salah satunya Honda Scoopy 2017 menggunakan pelek ring 12.
Versi Scoopy sebelum 2017 masih pakai pelek ring 14.
"Kemungkinan harganya di atas sedikit dari Scoopy sebelumnya," jelas sumber MOTOR Plus.
Artikel ini telah tayang di MOTOR Plus-online.com dengan judul Ngeri, Ternyata Motor Baru Honda Pesaing Yamaha NMAX Pakai Nama Mobil
KOMENTAR