Gridmotor.id - Nyaris Fabio Quartararo pembalap tim Petronas Yamaha SRT meraih hasil sempurna di MotoGP Catalunya 2019.
Pembalap rookie yang meraih pole potition MotoGP Catalunya 2019 tidak berhasil menjadi yang terbaik.
Padahal Fabio Quartararo merupakan pembalap yang dijagokan menang di balapan MotoGP Catalunya 2019 yang berlangsung hari Minggu (16/6) ini.
Andai kata Fabio Quartararo menjadi juara 1, pembalap rookie ini akan menjadi pembalap MotoGP termuda, yang meraih kemenangan.
Baca Juga: Hasil Moto2 Catalunya 2019, Podium 1 Alex Marquez, Dimas Ekky Berhasil Finish
Baca Juga: Ini Klarisfikasi Pertamina, Kasus Pemudik Tertipu Isi Bensin Rp 400 Ribu di Cirebon
Namun di awal lomba, pembalap berusia 20 tahun ini sempat tercecer, dan finish di posisi ke-2.
Jorge Lorenzo tampil impresif, namun lowside di tikungan 10, mengakibatkan kecelakaan besar.
Dimana melibatkan Lorenzo, Andrea Dovizioso, Maverick Vinales dan Valentino Rossi.
Marc Marquez yang mengintai di belakang Dovizioso yang awalnya memimpin, akhirnya tampil sebagai juara MotoGP Catalunya 2019.
Baca Juga: Waduh Ada Patung Polisi Mendadak Hidup, Sidoarjo Geger, Pemotor Lawan Arah Tak Berkutik
Danilo Petrucci dari Mission Winnow Ducati berhasil memanfaatkan crash di depannya, dan bisa finish di posisi ke-3.
Awalnya posisi ini diraih Alex Rins dari Ecstar Suzuki, namun dia terlalu nafsu menyalip Petrucci dan hampir keluar trek.
Selain pembalap yang mengalami crash beruntun di tikungan 10, ada beberapa pembalap lain yang gagal finish.
Mulai dari Franco Morbidelli, Hafizh Syahrin, Bradley Smith, Karel Abraham, Aleix Espargaro, sampai Francesco Bagnaia.
Simak hasil lengkap MotoGP Catalunya 2019 di bawah :
Artikel ini telah tayang di MOTOR Plus-online.com dengan judul Hasil MotoGP Catalunya 2019, Marquez Juara, Lorenzo Akibatkan Kecelakaan Besar
KOMENTAR