GridMotor.id - Selalu waspada saat naik motor di jalan raya, karena berbagai insiden pasti terjadi.
Bukan cuma kecelakaan atau tabrakan, kasus motor atau mobil terbakar beberapa kali terjadi.
Umumnya korsleting kelistrikan motor atau mobil menjadi penyebab utama kebakaran.
Seperti video yang diunggah akun Instagram @fakta.indo berikut ini.
Baca Juga : Soal Rencana Peluncuran Yamaha NMAX Facelift 2019, Begini Komentar Yamaha
Sebuah mobil Suzuki APV yang tengah mengiringi jenazah mendadak terbakar.
Api dan asap tebal langsung muncul dari bawah mobil dan memacetkan jalanan.
Insiden kebakaran itu terjadi di flyover Sumarecon, Bekaso pada Senin siang (4/3/2019) kemarin.
Diduga mobil terbakar akibat konsleting pada Air Conditioner mobil.
Baca Juga : Bersih-bersih Kolong Motor Wajib Dilakukan, Waspada Air Hujan
Saksi mengatakan, mobil tersebut berisi 3 orang dan dari RSU Kabupaten Bekasi untuk mengantar jenasah ke TPU Perwira.
Namun dalam perjalanan sekitar 10 unit beriringan tetapi mobil tersebut tertinggal dan ternyata terbakar.
"Kita iring iringan 10 mobil berikut ambulance jenasah, menuju TPU Perwira.
Ternyata mobil berpenumpang tiga orang tersebut terbakar diduga akibat AC yang baru di perbaiki sepekan yang lalu." ujar Satria saksi.
Baca Juga : Biar Kayak Pembalap MotoGP, Pasang Slang Air Minum di Helm Modal Rp 150 Ribuan
Beruntung penumpang seluruhnya selamat dan api dapat di padamkan oleh pemadam dari Sumarecon Bekasi.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR