GridMotor.id - Bulan November silam, Yamaha resmi meluncurkan edisi terbatas dari Yamaha YZF-R1M GYTR (Genuine Yamaha Racing Technology).
Dibanding versi standar, Yamaha YZF-R1M GYTR ini paling jelas terlihat perbedaannya dengan mleihat livery yang dipakainya.
Yamaha YZF-R1M GYTR menggunakan livery bertema 20th anniversary Yamaha, yang memadukan warna putih, merah, serta hitam.
Livery R1M GYTR ini memang mengadopsi livery yang dipakai tim Yamaha di balap Suzuki 8 Hours.
Baca Juga : Gak Ada Alasan Lagi, Lorenzo Kebangetan Kalau Masih Keok Dari Marquez
Tentunya enggak cuma tampilan saja dong, tapi perangkat penunjang performa juga tersemat di motor ini.
Sebut saja knalpot Akrapovic Full Eco 2 Titanium, kaliper Brembo GP4-RX, cakram 320 mm T-Drive, sokbreker FGRT 219 dan TTX36 GP lansiran Ohlins, hingga ban slick V02 soft dari Bridgestone.
Yamaha YZF-R1M GYTR ini cuma diproduksi seanyak 20 unit saja lo di dunia.
Dan mulai Desember ini akhirnya pemesanan motor ini udah mulai dibuka lo sob, gimana minat beli enggak?
Baca Juga : Ssst, Ini Kebiasaan Valentino Rossi yang Rada Aneh di Kamarnya
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR