Gridmotor.id - Motor murah Honda BeAT di Kota Solo, modal uang Rp 2 jutaan bisa lansung bawa pulang.
Cari motor murah memang jadi prioritas bikers. Apalagi kalau sudah jadi tuntutan kebutuhan mobilitas.
Motor murah pada akhirnya jadi prioritas untuk segera memiliki motor.
Nah, salah satu motor murah tersebut jatuh kepada tipe matic yakni Honda BeAT.
Motor matic Honda BeAT terkenal dengan motor murah karena punya harga yang terjangkau. Selain karena murah, motor Honda BeAT juga terkenal irit BBM.
Motor Honda BeAT terkenal dengan motor yang user friendly. Maka tak heran mau pria wanita, tua ataupun muda, bisa mengendarai motor Honda BeAT dengan mudah.
Dan hingga saat ini pun tak berlebihan menyebut Honda BeAT sebagai motor matic yang masih populer.
Foto ilustrasi Honda BeAT.
Baca Juga: Motor Murah Jangan Asal Dibeli, Bisa-bisa Berujung Kurungan Penjara
Sekedar intermezzo, Honda BeAT dibekali mesin 109.5 cc dengan tipe mesin 4-Langkah, SOHC, eSP. Mesin tersebut mampu menghasilkan performa tenaga sebesar 6.6 kW (9.0 PS)/7.500 rpm dan torsi maksimumnya yakni mencapai 9.3 N.m (0.95 kgf.m)/ 5.500 rpm.