Warga Majalengka Diangkut Mobil Polisi Gara-Gara Harga Pertalite Naik Kok Bisa?

By Albi Arangga, Selasa, 6 September 2022 | 19:10 WIB

Imbas kenaikan harga Pertalite, warga Majalengka diangkut mobil polisi.

Gridmotor.id - Pasca kenaikan harga Pertalite, warga Kabupaten Majalengka malah diangkut ke mobil Polisi, ada apakah?

Seperti yang diketahui Pemerintah resmi menaikan harga Pertalite.

Tak hanya Pertalite, beberapa jenis BBM pun juga ikut naik seperti Solar dan Pertamax.

Tentu saja kenaikan BBM itu berdampak pada beberapa masyarakat.

Hal tersebut dapat dilihat di wilayah Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Warga Kabupaten Majalengka ramai-ramai diangkut mobil polisi.

Hal ini tak lepas sebagian warga tersebut tidak dapat menaiki transportasi massal seperti angkot.

Para sopir angkot di Majalengka, Jawa Barat yang melakukan aksi mogok operasi pada Senin (5/9/2022).

Karena transportasi umum tersebut tidak beroperasi, penumpang yang biasanya menggunakan jasa angkot untuk mobilitas jadi kebingunan.

Baca Juga: Derita Sopir Becak Motor pasca Kenaikan Pertalite, Penumpang Sepi Hingga Tak Berani Naikan Tarif