Irjen Ahmad Luthfi menyatakan motif kasus penembakan itu disebabkan karena cinta segitiga Kopda Muslimin dengan perempuan lain.
"Motifnya karena Kopda Muslimin punya pacar lagi," tuturnya, dikutip dari Kompas.com (25/7/2022).
Para pelaku termasuk kekasih Kopda Muslimin telah diamankan oleh petugas kepolisian.
Sempat berstatus buron usai menghilang sehari setelah insiden penembakan, Kopda Muslimin ditemukan meninggal dunia di rumah orang tuanya di Kendal, Jawa Tengah pada Kamis (28/7/2022) pagi.
Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi mengamankan beberapa barang bukti yang ditemukan di lokasi.
"Ada muntah-muntahnya, kemudian alat komunikasi kita amankan," ujarnya, dilansir dari Kompas.com (28/7/2022).
Kendati demikian, polisi masih menyelidiki penyebab kematian Kopda Muslimin dengan menggelar otopsi atas persetujuan pihak keluarga.
Kopda Muslimin dikabarkan tiba di rumah orang tua di hari yang sama pada pukul 05.30 WIB.
Ia sempat meminta maaf kepada keluarga. Bahkan, keluarga juga menyarankan agar Kopad Muslimin menyerahkan diri ke pihak kepolisian.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Perjalanan Kasus Penembakan Istri TNI, Pelaku Ditangkap hingga Terduga Dalang Kopda M Tewas"