Beberapa Motor Ini Tidak Boleh Isi Pertalite, Aplikasi MyPertamina Enggak Akan Berlaku

By Albi Arangga, Kamis, 7 Juli 2022 | 11:03 WIB

Kawasaki Ninja H2 SX SE 2022, salah satu motor yang digadang-gadang dilarang beli Pertalite.

Seperti Yamaha TMAX DX, MT-07 hingga MT09.

Yamaha MT09.

Lalu ada Honda CB650R, CB600RR, hingga Honda Gold Wing.

Hal itu juga berlaku untuk motor Kawasaki Ninja ZX-6R, Ninja H2, w800, Versys 650, hingga Z900.

Meski begitu, pembatasan jenis motor untuk beli Pertalite masih dalam kajian.

Hal tersebut diungkapkan oleh Anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurrahman.

Di sisi lain, PT Pertamina kini telah memulai untuk ujicoba program pengaturan distribusi Pertalite.

Salah satunya dengan mendorong masyarakat mendaftarkan diri melalui aplikasi MyPertamina.

Saleh menilai, ujicoba ini memang perlu dilakukan, salah satunya yakni demi menjamin implementasi pembatasan pembelian Pertalite saat aturan resmi berlaku.

Baca Juga: Lowongan Buzzer MyPertamina Viral di Media Sosial, Pertanda Rating Jeblok?