Bisakah Sarung Tangan Polar Dipakai Untuk Bermotor? Pakar Safety Riding Bilang Gini

By Albi Arangga, Senin, 20 Juni 2022 | 21:10 WIB

Bisakah sarung tangan polar digunakan untuk bermotor?

Gridmotor.id - Sebagian bikers masih bertanya-tanya soal sarung tangan polar dipakai untuk bermotor.

Sarung tangan merupakan salah satu perlengkapan safety riding.

Selain demi menunjang keselamatan, sarung tangan juga berfungsi sebagai keamanan dalam bermotor.

Meski pada umumnya bentuk dan model sarung tangan sebagian besar sama, namun tidak serta merta bisa digunakan saat berkendara.

Nah, apakah sarung tangan polar bisa digunakan saat berkendara/bermotor?

Buat yang tidak tahu, sarung tangan polar biasa digunakan untuk para pendaki gunung.

Ilustrasi sarung tangan polar yang biasa dipakai oleh para pendaki gunung.

Instruktur Rifat Drive Labs (RDL), Andry Berlianto, memberikan penjelasannya.

"Sarung tangan itu ibaratnya adalah kulit kedua si pengendara motor," kata Andry saat dihubungi beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Bahaya Sarung Tangan Motor Model Tempel Setang, Masih Banyak Yang Belum Sadar