Ironi Korban Begal di Medan: Motor Hilang, Tubuh Babak Belur Ditolak Rumah Sakit, Dianggap Korban Kecelakaan

By Albi Arangga, Senin, 13 Juni 2022 | 12:25 WIB

Ilustrasi aksi begal terhadap pemotor.

Gridmotor.id - Pengalaman ironi korban begal, motor hilang, hingga tubuh babak belur namun ditolak oleh pihak rumah sakit.

Adapun korban begal itu bernama Kurniawan Syahputra Dalimunthe, Warga Perumnas Mandala, Kecamatan Medan Denai.

Ia diketahui menjadi korban begal di persimpangan Jalan Halat, Sabtu (11/6/2022) tengah malam.

Kurniawan yang diketahui merupakan wakil Pimpinan Redaksi di salah satu media online, justru dianggap sebagi korban kecelakaan.

Padahal motornya miliknya hilang dan diduga dirampas pelaku begal.

"Kecelakaan, sepeda motornya hilang dan masih kami lidik. Saat ini korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara," kata Panit Reskrim Polsek Medan Kota, Iptu Widi Lumbang Raja, Minggu (12/6/2022).

Adapun Kurniawan mengalami luka cukup parah di bagian wajah.

Istri korban, Aci, menceritakan kabar suaminya yang dianggap sebagai korban kecelakaan.

Baca Juga: Tembak Mati Pelaku Begal Dianggap Pelanggaran HAM, Kok Bisa?

"Kejadiannya itu sekira pukul sepuluh malam di simpang Halat. Tapi saya dapat informasi nya jam setengah tiga subuh tadi, ada polisi datang ngasih tau," kata Aci kepada Tribun-medan, Minggu (12/6/2022).

Ia mengatakan, setelah kecelakaan suaminya sempat dilarikan ke Rumah Sakit Madani.

Namun, rumah sakit tersebut menolak karena tidak ada yang bersedia bertanggungjawab.

"Sempat dibawa ke Rumah Aakit Madani, rupanya nolak karena enggak ada penanggung jawabnya," sebutnya.

Aci menjelaskan, karena Rumah Sakit Madani menolak, akhirnya korban di bawa ke rumah Sakit Bhayangkara Medan.

Ia menyebutkan, usai mendapat informasi itu dirinya pun langsung menuju rumah sakit Bhayangkara, untuk melihat kondisi suaminya.

"Keadaan nya parah, bagian mukanya lebam - lebam dan sempat kritis. Tapi sekarang sudah agak sadarkan diri sudah bisa makan pakai sedotan," ungkapnya.

Dijelaskannya, sampai saat ini ia belum mendapatkan cerita apapun apa yang sebenarnya terjadi.

Baca Juga: Aksi Begal Rutin Dilakukan 15 Kali di Palembang, Pelaku: Saya Punya Istri 3 Untuk Hidup

Hal ini lantaran kondisi suaminya masih terbaring lemah di rumah sakit.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Wakil Pemimpin Redaksi Media Online Diduga Jadi Korban Begal, Wajah Lebam, Motor Raib, Ditolak RS