Almarhum Eril Dimakamkan Pukul 09.00 WIB Hari Ini, Sang Ayah Pernah Unggah Motoran Bareng

By Ilham Ega Safari, Senin, 13 Juni 2022 | 08:18 WIB

Emmeril Khan Mumtadz, putra Ridwan Kamil, meninggal dunia terseret arus Sungai Aare di Bern, Swiss, Jumat (27/5/2022).

GridMotor.id - Pada hari Minggu (12/6/2022) rombongan pembawa jenazah Emmeril Khan Mumtadz atau biasa disapa Eril tiba di Bandara Soekarno-Hatta pukul 16.00 WIB.

Rombongan itu kemudian bergegas menuju Gedung Pakuan Bandung untuk mengadakan takziah yang diadakan Minggu pukul 22.00 WIB hingga Senin 08.00 WIB.

Jenazah Eril akan dikebumikan pada Senin 13 Juni 2022.

Rencananya prosesi pemakaman Eril akan diadakan pagi pukul 09.00 WIB.

Eril akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Cimaung, Banjaran, Kabupaten Bandung.

Rencana itu diungkapkan oleh Kepala Biro Administrasi Pimpinan Pemprov Jabar Wahyu Wijaya

"Prinsipnya sudah disampaikan, perkiraan jenazah tiba pukul 22.00 WIB. Kalaupun ada warga yang mensalatkan jenazah di Gedung Pakuan itu akan dibuka mulai pukul 23.00 sampai 08.00 WIB pagi." terang Wahyu dalam konferensi pers.

"Setelah itu, (Senin) pukul 09.00 WIB, jenazah akan diberangkatkan ke pemakanan," jelasnya.

Baca Juga: Pasutri Naik Motor Ratusan Kilometer, Ucapkan Duka Cita Untuk Gubernur

Seperti yang diketahui bahwa putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil hanyut di sungai Aere, Bern, Swiss pada 26 Mei lalu.