Gridmotor.id - Bagi juara dunia MotoGP 2021 Fabio Quartaro memilih bertahan di Yamaha diakui sebagai pilihan yang tidak mudah.
Teka-teki kiprah Fabio Quartararo di MotoGP musim depan terjawab sudah.
Fabio Quartararo pada akhirnya memilih untuk bertahan dengan tim Yamaha hingga tahun 2024.
Meski demikian, keputusan untuk memilih bertahan diakui Fabio Quartararo bukanlah pilihan mudah.
Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo memiliki daya tarik yang kuat hingga membuat beberapa tim ingin menggunakan jasanya.
Oleh sebab itu, Fabio Quartararo ingin bersabar sebelum mengambil keputusan yang pasti.
"(Bertahan dengan Yamaha) bukan keputusan yang mudah, dan kami menbutuhkan sedikit waktu lebih banyak untuk mengevaluasi semua proyeksi yang ada," ujar Quartararo, dikutip dari Crash.net, Minggu (5/6/2022).
"Seperti yang bisa Anda bayangkan, kami tidak hanya bicara pada Yamaha."
"Pada satu momen, pikiran saya ingin pergi ke sisi lain, lalu satu pekan kemudian saya ingin ke yang sisi lain lagi, dan itu sedikit sulit," katanya.
Baca Juga: Hasil Apik Ditoreh Duo Pembalap Aprilia, Juara Dunia MotoGP Kasih Komen Ini