Beri Perlawanan, Sindikat Pencuri Motor di Bandar Lampung Dilumpuhkan Kepolisian

By Ilham Ega Safari, Senin, 30 Mei 2022 | 13:00 WIB

Ilustrasi maling motor. Maling motor di Depok pura-pura linglung dan gila setelah keciduk warga ingin bawa kabur Yamaha RX-King.

GridMotor.id - Sindikat para pencuri sepeda motor di Bandar Lampung berhasil dilumpuhkan oleh kepolisian.

Para pelaku itu memberi perlawanan ke petugas saat hendak dilakukan penangkapan.

Akhirnya petugas terpaksa melumpuhkan pelaku dengan temmbakan peluru timah panas.

Pelaku pencurian sepeda motor itu bernama Dahlan (40) warga Padang Ratu, Lampung Tengah.

Untuk melancarkan aksinya Dahlan ditemani rekannya yang berinisial SO dan MA.

Sindikat curanmor itu merupakan pelaku pencurian motor yang beroperasi di sekitar wilayah Kemiling, Bandar Lampung.

Dari hasil penangkapan pelaku polisi berhasil mengamankan barang bukti sepeda motor Honda Beat warna hitam nopol BE 2968 NBP hasil curian serta satu set kunci leter T.

Barang bukti tersebut sudah dibawa ke Mapolresta Bandar Lampung untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: Video Detik-Detik Pelaku Curanmor Keluarkan Pistol Saat Kepergok Pemilik Di Matraman

Kanit Ranmor Satreskrim Polresta, Iptu A Saidi Jamil mengkonfirmasi kriminalitas tersebut.