GridMotor.id - Motor Honda PCX ternyata bisa oversize tanpa harus mengganti block mesin.
Secara bawaan pabrik Motor Honda PCX 150 menggunakan mesin eSP 149,3 cc.
Sementara varian motor Honda PCX 160 menggunakan mesin eSP+ 157 cc.
Meski sudah punya tenaga yang oke masih ada pengguna yang merasa tenaga motor matic premium Honda itu kurang menggigit.
Tak heran beberapa pemilik motor Honda PCX terutama 150 cc memilih melakukan modifikasi pada mesin untuk meningkatkan tenaga.
Salah satunya adalah dengan menaikkan cc yang sesuai keinginan.
Jika kapasitas cc mesin naik otomatis aspek seperti tenaga dan torsi juga akan naik.
Kepala Mekanik AHASS Rahardjo, Jono menjelaskan persoalan oversize pada motor Honda PCX 150 kepada GridMotor.id.
Baca Juga: Begini Cara Mengatasi Aki Motor Honda PCX 160 Supaya Tidak Cepat Tekor
Jono mengutarakan jika kapasitas cc motor Honda PCX 150 bisa ditingkatkan cc tanpa harus mengganti block mesin.