Aksi Sadis Geng Motor Bunuh Pedagang Keliling di Sukabumi, Pelaku Berhasil Ditangkap

By Albi Arangga, Rabu, 11 Mei 2022 | 19:10 WIB

Ilustrasi aksi geng motor bunuh pedagang keliling hingga tewas di Sukabumi (28/4/2022).

Gridmotor.id - Pedagang kali lima harus tewas di tangan para pelaku geng motor di Sukabumi.

Peristiwa sadis itu terjadi di kawasan Ciandam, Cibeureum, Sukabumi Jawa Barat.

Adapun peristiwa tersebut sudah terjadi pada Kamis (28/4/2022) sekitar pukul 03.00 WIB.

Kabar tersebut kembali terungkap setelah Polisi berhasil menangkap para pelaku yang diduga merupakan komplotan geng motor.

Pelaku tersebut terdiri dari 3 orang yang ditangkap di Kampung Bihbul, Desa Bojonggaling, Kecamatan Bantargadung, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (7/5/2022).

"Dari hasil penyidikan ketiga tersangka berinisial DS (25), AF (22), dan ISB (25) ini merupakan anggota geng motor di Kota Sukabumi yang kerap membuat onar dan keresahan di masyarakat karena berbagai aksinya," kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin dikutip dari Kompas.com, Rabu (11/5/2022).

Zainal pun menjelaskan kronologi pembunuhan yang dilakukan pelaku terhadap korban.

Kejadian berawal saat korban yang mengendarai motor bersama rekannya yang hendak mengambil uang di ATM di wilayah Perumahan Puri Cibereum, Cibeureum, Kota Sukabumi.

Baca Juga: Video Pelajar Dikeroyok Geng Motor di Bandung, Warga Menjerit Histeris

Saat di jalan, korban sempat berpapasan dengan ketiga pelaku.

Usai mengambil uang di ATM, korban kembali berpapasan dengan para pelaku yang mengendarai motornya secara ugal-ugalan yang diduga sengaja mencari masalah dengan warga.

Korban pun spontan berteriak untuk memperingati pengguna jalan lainnya bahwa ada geng motor.

Teriakan tersebut terdengar oleh tersangka, kemudian mengejar korban.

Korban pun terkejar dan dibacok pada bagian kepala, tangan, dan ketiaknya.

Setelah menganiaya korban dengan senjata tajamnya, ketiganya meninggalkan korban dalam kondisi tergelak di tengah jalan dengan kondisi parah di beberapa bagian tubuhnya.

Warga yang melihat kejadian itu langsung menolongnya, kemudian membawa korban ke rumah sakit. Namun, pedagang keliling ini mengembuskan napas terakhirnya.

"Kami yang menerima laporan kemudian melakukan pengembangan dan meminta keterangan dari sejumlah saksi.

Baca Juga: Video Aksi Tawuran Geng Motor Dengan Sajam Di Medan, Warga Dibuat Resah

Akhirnya berhasil menangkap ketiga pelaku pembunuhan," katanya.

Polisi juga menyita barang bukti berupa sebilah celurit dengan panjang sekitar 45 sentimeter, satu bilah senjata tajam jenis cocor bebek dengan panjang sekitar 65 sentimeter, satu unit motor warna hitam dengan nomor polisi F 4471 SAB.

Zainal menegaskan bahwa pihaknya tidak akan memberikan keringanan atau kebijakan kepada para geng motor yang telah membuat resah warga.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Geng Motor di Sukabumi Tewaskan Pedagang Keliling, 3 Pelaku Ditangkap"